ANALISIS DAYA YANG DIHASILKAN OLEH SEL FOTOVOLTAIK 20 WP

Main Article Content

MARKUS SAMPE BANNE
MUHAMAD MARZUKI

Abstract

Penelitian ini dilakukan adalah untuk mengetahui besar daya yang dihasilkan oleh panel sel surya (sel Fotovoltaik) 20 WP.  Untuk mengetahui besar daya yang dihasilkan maka dilakukan penentuan sudut panel surya (sel fotovoltaik) yaitu 10° (menghadap utara) dan melakukan pengukuran tegangan dan kuat arus listrik yang dihasilkan oleh fotovoltaik menggunakan alat AVO  meter.
Penelitian ini menggunakan modul Sel Fotovoltaik di Laboratorium Teknik Mesin Universitas Kristen Papua  di Sorong dan dilakukan selama 5 hari yaitu tanggal 27-31 Agustus 2018 pada pukul 09.00 WIT - 15.00 WIT. Dari hasil penelitian diperoleh bahwa daya terbesar yang dihasilkan pada pukul 12.00 WIT – 13.00 WIT. Sedangkan dari 5 hari penelitian daya terbesar dihasilkan pada tanggal 27 Agustus 2018 pada pukul 12.00-13.00 WIT sebesar 24,08 Watt dengan suhu 48,7°C, tegangan keluaran 19,2 Volt dan arus listrik keluaran 1,25 Ampere.
Dari hasil penelitian dapat dinyatakan bahwa suhu/temperatur sangat mempengaruhi nilai perhitungan daya yang dihasilkan, semakin tinggi suhu permukaan fotovoltaik maka semakin tinggi pula daya yang dihasilkan.

Article Details

How to Cite
BANNE, M., & MARZUKI, M. (2020). ANALISIS DAYA YANG DIHASILKAN OLEH SEL FOTOVOLTAIK 20 WP. Jurnal Voering, 5(1), 1-6. https://doi.org/10.32531/jvoe.v5i1.214
Section
Articles

References

Edwaren, L. "Potensi Energi Alternatif Dalam Sistem." In P. P. Batan (Ed). Jakarta: Prosiding Seminar Nasional Pengembangan Energi Nuklir IV, ISSN 1979-1208, 2011. 311-322.
Halliday, David, and Robert Resnick. Fisika. Bandung: Erlangga, 1985.
Khwee, Kho Hie. "Pengaruh Temperatur Terhadap Kapasitas Daya Panel Surya (Studi Kasus : Pontianak)." ELKHA, 2013: 23-26.
Papua Barat, Gubernur. RKPD Provinsi Papua Barat. Manokwari: Pemerintah Papua Barat, 2016.
Pudjanarsa Astu & Nursuhud Djati. Mesin Konversi Energi. Yogyakarta: Andi Offset, 2006.
Rislima, Sitompul. Teknologi Energi Terbarukan Yang Tepat Untuk Aplikasi di Masyarakat Pedesaaan. Jakarta, 2011.
Rizali, Muhammad, and Irwandy. "Pengaruh Temperatur Permukaan Sel Surya Terhadap Daya Pada Kondisi Eksperimental dan Nyata." Seminar Nasional Tahunan Teknik Mesin XIV (SNTTM XIV). Banjarmasin, 2015.
Yumanda, Satwiko Sidopekso dan Vony. "Pengaruh Penggunaan Cermin Datar Dalam Ruang Tertutup Pada Sel Surya." Berkala Fisika ISSN : 1410 - 9662 13, no. No.2 (2010): 73-76.
Abstract viewed = 286 times
PDF downloaded = 393 times